Pesawahan, Kec. Pegandon


SEJARAH DESA PESAWAHAN

Asal mula Desa Pesawahan tak lepas dari beberapa para Tokoh
Masyarakat pada masa jaman penjajahan baik jaman Belanda maupuh Jaman
Jepang, Para tokoh Lurah Desa yang bertetangga pada waktu itu tiga desa
yang tergolong agak kecil menurut luas wilayahnya yaitu 1. Dusun Sawahan (
sekarang Dusun Krajan) 2. Dusun Grontol 3. Dusun Pacogehan.
Desa Pesawahan dipimpin oleh Lurah pertama, Suto Djoyo yang
berkantor di rumah kediamanya di wilayah dusun Sawahan ( Krajan ) dapat
berjalan dengan baik, beliau selalu mendapat dukungan dari semua warganya
didalam melaksanakan tugasnya sebagai Lurah, beliau dapat menunjukan
sikapnya sebagai Lurah yang pertama harus bekerja keras untuk membangun
Desa Pesawahan Dengan dibantu Carik dan Pamong Deso yang ada pada saat
itu. Mbah Lurah Tuwo yaitu sebutan dari beliau. Lurah Mbah Suto sangat
banyak sekali yang telah dibangun yang menyangkut sarana pertanian dan
penetapan blok-blok sawah beserta pembuatan saluran-salurar pertanian.
Mbah Lurah Tuwo, adalah Tokoh yang sangat arif dalam memimpin dan
mengayomi warganya beliau selalu baik tidak pernah menekan kepada
warganya beliau sangat mengharapkan sekali agar warganya menjadi orangorang yang pandai dan berpendidikarn. Kemudian pada tahun 1941 yaitu
datangnya jaman Jepang, banyak sekali tekanan-tekanan dalam
pemerintahanya termasuk adanya tekanan yang diwajibkan yaitu Desa
Pesawahan para petaninya diwajibkan untuk menanam tanaman; Kapas dan
Jarak iri.
Jabatan Lurah Desa Pesawahan diganti oleh Lurah Suto Handoyo, hasil
pemilihan Lurah yang dilaksanakan pada tahun 1941. Desa Pesawahan di
pimpin oleh lurah yang ke 2 yaitu Bp.Suto Handoyo yaitu: Seorang tokoh
yang berasal dari Desa Pesawahan, dalam melaksanakan tugas
15
Pemerintahanya di Desa Pesawahan Lurah Suto Handoyo tidak terlalu lama
hanya kurang lebih sekitar 5 tahun karena dianggap kurang begitu dapat
memberikan pengayoman kepada warganya, sehingga pada tahun 1945 terjadi
pemilihan Lurah lagi untuk mengganti Lurah Suto Handoyo.
Jabatan lurah Desa Pesawahan diganti oleh Bapak Kasbun Sunarto
yaitu lurah yang ke 3 yang memimpin Desa Pesawahan. beliau sangat dikenal
oleh warganya yaitu sebagai tokoh yang bijaksana dan tegas serta mempunyaí
semangat yang tinggi untuk dapat memajukan Desa Pesawahan. Dalam
menjalankan tugasnya sebagai Lurah Mbah Kasbun Sunarto dibantu oleh
Carik dan segenap Pamong Desa yang pada saat itu pemerintahan dan
pembangunan serta memberikan pelayanan kepada warg masyaraknt sangat
baik sekali. mbah Kasbun Sunarto sangat gigih dalam memperjuangkan
rakyatnya didalam berbagai bidang; baik di bidang Pertanian maupun dalam
bidang yang lain termasuk dalam Pembangunan Jalan Desa dan Saluran untuk
sarana Pertanian. Untuk mengadakan koordinasi dan merencangkan
pembangunan rapat telik Desa selalu dilaksanakan setíap selapan sekali,
mbah Kasbun Suanrto adalah lurah yang sangat dihormati dan disegani oleh
warganya. Pada tahun 1960 Mbah Kasbun Sunarto meninggal dunia dan
dimakamkan di pemakaman umum dusun Pacogchan Desa Pesawahan.
Jabatan Kepala Desa/ Lurah Desa Pesawahan yang ke empat dijabat
oleh Bapak Herman yaitu anak kandung Mbah Kasbun Sunarto Almarhum
mantan Lurah Desa Pesawahan ke tiga. Bapak Herman dilantik sebagai
Kepala Desa Pesawahan hasil pemilihan Kepala Desa yang dilaksanakan pada
tahun 1960 dalam melaksanakan tugas Pemerintahan dan Pembangunan
sebagni Kepala Desa Pesawahan Kec. Pegandon. Bapak Heran memimpin
desa Pesawahan Kurang lebih 5 tahun.
Jabatan Kepala Desa Pesawahan Kecamatan Pegandon yang ke 5
dipegang Bapak Sudarsono , hasil pemilihan Kepala Desa Pada tahun 1965.
Dalam melaksanakan tugas Pemerintahan dan Pembangun sebagai Kepala
Desa Pesawahan banyak sekali membawa kemajuan pembangunan di Desa
Pesawahan pada berbagai bidang pembangunan Fisik maupun Non fisik
16
termasuk adanya perkembangan pemukiman penduduk, karena pada saat itu
trjadi perluasan baikakhir masa Jabatanya yaitu selama 23 tahunberakhir pada
tahun 1989, F Jabatan Kepaln Desa Pesawahan yang ke di jabat oleh Bapak
Achmad Jazuri dari warga dusun Krajan adalah hasil pemilihan Kepala Desa
Pesawahan yang dilaksanakan pada tahun 1989, beliau Bapak Achmad Jazuri
dapat melaksannkan tugasnyn sebagai Kepala DesaPesawahan dengan baik
sampai pada akhir ditentukan oleh Perda Kab.Kendal yaitu selama 8 tahun
ditambah 2 Tahun. Masa jabatan Bapak Achmad Jazuri berakhir pada Tahun
1998 . Jabatan Kepala Desa Pesawahan yang ke 7 di jabat oleh Bp.Kasidjan
dari Warga dusun Pacogehan adalah hasil pemilihan Kepala desa Pesawahan
yang dilaksanaknn pada tahun 1989 Bapak Kasidjan dapat melaksanakan
tugasnya sebagai Kepala DesaPesawahan dengan baik sampai pada akhir oleh
masa jabatan yang ditentukan Perda Kab.Kendal pada tahun 2007.
Jabatan Kepala Desa Pesawahan ke 8 dijabat oleh Bp.Achmad Wahyudi
Beliau adalah Cucu dan lurah yang ke 3 yaitu Mbah Kasbun Sunarto dati
warga Dusun Krajan. Pengangkatan dilaksanakan dengan cara pemilihan
yang dilaksanakan Akhir tahun 2007. Bapak Achmad Wahyudi dapat
melaksanakan tugasnya scbagai Kepala Desa Pesawahan dengan baik sampai
pada akhir Kab.Kendal pada tahun 20013. masa jabatan yang ditentukan oleh
Perda.
Jabatan Kepala Desa Pesawahan ke 9 dijabat oleh Bp.Achmad Wahyudi
kembali karena beliau terpilih kembali menjadi kepala Desa
Pesawahan,sampai sekarang yang memimpin Pemerintah Desa Psawahan
adalah beliau Bapak Achmad Wahyudi