Pamriyan, Kec. Gemuh


Dahulu ada seorang anak raja bernama Pangeran Sojomerto ingin melamar putri raja dari desa lain yang bernama Raden Ayu Sedayu. Sebelum menuju ke tempat putri raja, Pangeran Sojomerto telah mempersiapkan barang barang seserahan untuk dihadiahkan kepada Raden Ayu Sedayu berupa emas dan barang berharga lainnya. Waktu di tengah perjalanan, Pangeran Sojomerto dihadang oleh sekelompok perampok dan menjarah semua hadiah seserahan yang telah disiapkan oleh pangeran. Maka, Pangeran Sojomerto menamakan tempat itu sebagai “Pamriyan” yang berasal dari kata “Pamrih” yang berarti usil atau nakal.